One of The Best College Academy of Our Country

LOMBA ESSAY TINGKAT NASIONAL

Kamis, 24 Maret 2011


LOMBA ESSAY TINGKAT NASIONAL
SHARIA ECONOMICS DAYS (SECOND) 2011

Tema :
“The Ideal Sharia Economics Country”
Penjelasan tema : Bagaimana gambaran suatu negara ideal dengan menerapkan ekonomi syariah dalam menjalankan perekonomiannya serta dampak dari penerapan system tersebut.

Ketentuan Lomba :
  1. Essay adalah hasil karya orisinil yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya di media mana pun, belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis, dan/atau tidak pernah digunakan untuk media komunikasi apapun.
  2. Peserta mendaftarkan diri mulai tanggal 14 Februari 2011, selambat-lambatnya 28 Maret 2011, dengan cara :
· Mengisi formulir pendaftaran yang tersedia pada lembar terakhir persyaratan lomba ini atau dapat diunduh (download) di second2011.blogspot.com, dilengkapi, dan dikirimkan kelombasecond2011@gmail.com
· Membayar biaya pendaftaran dan mengirimkan bukti pembayaran via email bersamaan dengan formulir pendaftaran atau melampirkan bukti pembayaran bersamaan dengan pengirimanhardcopy essay
· Biaya pendaftaran adalah sebesar :
Kategori I (SMA/sederajat) : Rp 25.000,00
Kategori II (Mahasiswa/umum) : Rp 30.000,00
Untuk setiap essay yang disetorkan ke rekening panitia Second 2011
· Pembayaran biaya pendaftaran dapat melalui :
Bank : Bank Syariah Mandiri cabang FMIPA UI
No. Rekening : 1637035121
Atas nama : Yeni Ika F.
No. HP : 081325647236
Pada slip setoran bank dicantumkan “Pembayaran untuk Lomba Essay Second 2011”
· Essay dikirim dalam bentuk softcopy.
Softcopy dikirimkan melalui email ke lombasecond2011@gmail.com. Paling lambat 04 April 2011 pukul 23:59 WIB.
  1. Akan dipilih 5 essay terbaik yang akan diundang untuk mempresentasikan essaynya pada Hari-H Second 2011 pada tanggal 16 – 17 April 2011.
  2. Panitia memiliki hak dan wewenang untuk mempublikasikan naskah essay dengan tetap mencantumkan nama penulisnya.
  3. Jadwal rangkaian lomba essay :
No.
Uraian
Waktu
1.
Pembayaran uang pendaftaran
14 Februari 2011 s.d. 28 Maret 2011
2.
Penyerahan essay
s.d. 04 April 2011
3
Penilaian
05 April 2011 s.d. 10 April 2011
4
Pengumuman finalis
11 s.d. 12 April 2011
5
Presentasi essay
16 s.d. 17 April 2011

  1. Panitia akan menghubungi 5 essay terbaik pada tanggal 12 April 2011. Penentuan juara akan ditentukan berdasarkan penjumlahan total nilai karya dan total nilai presentasi.
  2. Para finalis essay akan mendapat sertifikat penghargaan, dan 3 besar juara esasy akan memperoleh sertifikat, piala, dan uang pembinaan senilai :
Kategori I : SMA dan sederajat
Juara I : Rp 1.500.000,00 + piala
Juara II : Rp 1.000.000,00
Juara III : Rp 750.000,00
Kategori II : Mahasiswa / umum
Juara I : Rp 2.000.000,00 + piala
Juara II : Rp 1.500.000,00
Juara III : Rp 1.000.000,00
  1. Jika terdapat pertanyaan mengenai lomba ini dapat menghubungi contact person Era (08197926283)dan Tika (085710137317)

Persyaratan Peserta
a. Lomba ini terdiri dari 2 kategori, yakni Kategori I untuk siswa SMA dan sederajat, dan Kategori II untuk mahasiswa dan umum.
b. Peserta lomba bukanlah wartawan ataupun penulis buku.
c. Essay ditulis secara perorangan.
d. Mencantumkan data diri (fotokopi kartu identitas) dan melampirkan tanda bukti pembayaran dan formulir pendaftaran saat pengiriman karya.

Ketentuan Essay :
  1. Judul essay bebas sesuai dengan tema, ekspresif dan menggambarkan isi dari essay tersebut dengan tetap menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
  2. Judul diketik dengan huruf capital
  3. Di bawah judul disertakan nama penulis
  4. Melampirkan daftar riwayat hidup (minimal berisi nama, alamat, dan no. telp/hp)
  5. Panjang essay minimal 1000 – 1500 kata
  6. Tidak menyinggung unsur SARA dan pornografi
  7. Essay diketik pada kertas berukuran HVS A4 dengan jenis huruf Times New Roman 12 pt dan spasi 1.5
  8. Batas pengetikan : kiri 4 cm, kanan, atas, dan bawah 3 cm.

Aspek Penilaian Essay :
a. Originalitas
b. Kesesuaian dengan tema
c. Konten
d. Gaya bahasa

0 komentar:

Posting Komentar