One of The Best College Academy of Our Country

ITB Enterpreneur Challenge 2011 ( IEC 2011)

Sabtu, 29 Januari 2011

RULES and ADMINISTRATION

PERSYARATAN LOMBA
Satu tim harus terdiri dari 3 orang mahasiswa (D1, D2, D3 hingga S1). Anggota tim diperbolehkan berasal dari universitas atau fakultas yang berbeda. Anggota tim yang sudah terdaftar tidak dapat digantikan dengan alasan apapun. Proposal ide bisnis yang diperlombakan dapat berlaku untuk bisnis yang belum beroperasi maupun yang sudah beroperasi. Proposal ide bisnis yang diperlombakan bukan merupakan skema distributor MLM, agen asuransi, member broker property, agen penjualan investasi bursa berjangka, dan semua sistem keagenan yang serupa dengan skema tersebut. Proposal ide bisnis yang diperlombakan TIDAK mengandung indikasi skema money game, arisan berantai, ataupun skema piramid. Proposal ide bisnis yang diperlombakan harus bisa diimplementasikan sebagai bisnis nyata. Proposal ide bisnis belum pernah memengkan lomba atau mendapatkan penghargaan sebelumnya. Proposal ide bisnis tersebut adalah karya original dari peserta, bukan merupakan plagiarisme. Juri berhak membatalakan kemenangan peserta jika terbukti ada indikasi plagiarisme.
PENDAFTARAN PESERTA Mendownload formulir pendaftaran dalam bentuk softcopy melalui website IEC yaitu www.iecitb2011.com, kemudian melengkapinya,
dan mengirimkan formulir tersebut dalam bentuk hardcopy bersama proposal ide bisnis. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000,00 ke nomor rekening
- BNI 0153152164 atas nama Taufan Satria Bijaksana, atau
- MANDIRI 130-00-1094377 atas nama Taufan Satria Bijaksana
PENGUMPULAN PROPOSAL IDE BISNIS Peserta mengirimkan proposal ide bisnis dalam bentuk hard copy sebanyak 1 (satu) buah dengan wajib menyertakan:
1. Formulir pendaftaran (hardcopy) yang telah diisi.
2. Bukti transfer asli.
3. Foto 3×4 1 lembar (hitam putih atau berwarna) untuk masing-masing peserta.
12
4. Fotokopi KTP dan KTM (@ 1 lembar) untuk masing-masing peserta.
5. Surat pernyataaan peserta.
6. Surat keterangan mahasiswa dari universitas/fakultas masing-masing yang telah dilegalisir. Peserta wajib menuliskan Judul dan kategori proposal ide bisnis pada bagian depan amplop.
Kategori pilihan:
1. Teknologi
Ide bisnis di bidang teknologi, seperti menciptakan mesin, alat-alat elektronik, software, dan produk teknologi yang lain.
2. Industri Kreatif
Ide bisnis di bidang seni, produk berupa barang-barang kerajinan yang bernilai seni, seperti baju, topi, sepatu, dan produk yang lain.
3. Agribisnis
Ide bisnis di bidang pertanian, peternakan, perikanan, serta produk-produk yang menunjang bidang-bidang tersebut.
4. Kuliner
Ide bisnis berupa produk makanan atau minuman.
5. Jasa
Ide bisnis berupa produk yang intangible (tidak berwujud tetapi tampak manfaatnya), seperti warnet, sekolah, transportasi dan produk jasa yang lain. Proposal ide bisnis peserta harus sudah diterima oleh panitia IEC beserta persyaratannya paling lambat tanggal Februari 2011, yang ditujukan kepada Panitia IEC 2011, CC Barat Ruang 33, Institut Teknologi Bandung Jalan Ganesha 10 Bandung. 40116.

Untuk Formulir Pendaftaran dan Proposal Ide Bisnis serta hal-hal teknis lainnya dapat didownload : Di sini

0 komentar:

Posting Komentar